YOUNG AND THE FUTURE OF ZAKAT MOVEMENT
Salah satu hal yang harus dipersiapkan oleh para aktivis setelah pasca kampus adalah ilmu tentang zakat. Karena setelah lulus kuliah, mayoritas para aktivis akan mandiri secara finansial. Sebagai muslim, kita diajurkan untuk membelanjakan sebagian harta kita di jalan Allah, salah satunya dengan menunaikan zakat.
Namun zakat bukanlah sekadar tentang memberi. Dalam program Zakat Movement, gerakan ini memberikan makna zakat lebih dari sekadar kewajiban.
“Zakat movement merupakan gerakan yang akan terus ada dan akan diisi generasi dari masa ke masa. Namun, tidak semua masa menampilkan tantangan yang sama. Tiap tantangan memberikan peluang bertahan dan mandiri. Tiap generasi perlu sadar bahwa apa yang sedang dijalankan adalah misi produktiitas. Selalu sediakan hati untuk peduli kepada sesama, gunakan kompetensi, ruang kendali dan ruang pengaruh yang ada untuk mengoptimalkan ruang gerak dan kontribusi,” Bambang Suherman.
Bambang menambahkan bahwa penting bagi aktivis untuk menyusun skenario hidup yang mampu menyasar kepada empat domain leadership, yakni domain akademik, domain networking, domain sosial, dan domain religius.