LEADERSHIP PROJECT

AKSI-PEREMPUAN-3
agustinmuc

Aksi Perempuan Muda Indonesia

Kepemudaan

Aksi Perempuan Muda Indonesia merupakan organisasi independen berbentuk komunitas yang berfokus pada bidang pendidikan atau edukasi. Aksi Perempuan Muda Indonesia atau disingkat dengan APMI menjadi wadah bagi perempuan-perempuan muda Indonesia untuk bergerak dalam mewujudkan perempuan berdaya dan berkarya

Detail Leadership Project:

Aksi Perempuan Muda merupakan wadah bagi perempuan-perempuan muda untuk mengambil peran sebagai agent of change. Pentingnya keterlibatan seorang perempuan dalam suatu organisasi dapat memberi ruang bagi seorang perempuan untuk bisa bicara, bertemu dan berkolaborasi. Adapun Program yang akan dilaksanakan diantaranya: 1. Internal Session (IS) Bercerita dan berbagi persepsi tentang pendidikan, kesehatan, ekonomi dan bisnis, lingkungan, sosial movement, dan lain sebagainya yang dibutuhkan oleh perempuan-perempuan muda Indonesia. 2. Ruang Kelas Perempuan Memberikan pelatihan secara berkala kepada perempuan-perempuan muda Indonesia sehingga perempuan dapat berdaya dan berkarya. Dengan konsep materi yaitu pendidikan pra-nikah dan perempuan mandiri. 3. Perempuan Bersuara Kunjungan ke organisasi dan lembaga-lembaga terkait untuk berbagi dan bercerita pengalaman. Selain ruang bersuara untuk membangun relasi dan koneksi juga untuk berkolaborasi bersama membangun Masyarakat luas. 4. Kampanye Media Sosial Dalam rangka penyebaran informasi dan pencerdasan perempuan-perempuan muda Indonesia melalui media sosial. Kampanye ini melalui podcast, live instagram dan postingan pada feed instagram. 5. Lentera Desa Melakukan pelatihan dan pendampingan terhadap perempuan-perempuan di desa-desa agar terciptanya perempuan mandiri yang berdaya dan berkarya

Sasaran Leadership Project:

Perempuan Usia 15-64 tahun

Detail

Universitas Andalas

Padang, Sumatra Barat, Indonesia

Kontak

Mail:

putriagustinmuchtar@gmail.com

Connect with us: