Belanja Kebutuhan Ramadan Check

Belanja Kebutuhan Ramadan Check

 

Ramadan sudah di depan mata, namun kebutuhan di rumah mulai menipis, saatnya belanja kebutuhan Ramadan. Ada baiknya membeli bahan baku yang bisa dimasak dalam waktu cepat untuk berbuka maupun sahur.

Hanya saja penting diingat jangan sampai panic buying. Belilah kebutuhan yang memang diperlukan dalam jumlah wajar.

Kira-kira apa saja ya yang perlu kita beli agar kebutuhan saat Ramadan dapat terpenuhi. Yuk simak sama-sama.

  1. Karbohidrat

Tentu saja karbohidrat seperti beras memegang kuncian penting karena orang Indonesia tak bisa hidup tanpa nasi, namun belilah sesuai kebutuhan ya;

  1. Protein

Saat Ramadan asupan protein haruslah tercukupi, sebab itu jangan lupa memasok daging, ikan, tempe, tahu, dan jenis protein lain agar tubuh tetap fit;

  1. Kurma

Kurma menjadi salah satu penganan khas Ramadan yang tak boleh dilewatkan, terlebih Rasulullah menganjurkan untuk menongsumsi tiga buah kurma ketika berbuka

  1. Bumbu Dapur

Bumbu dapur juga memiliki peranan luar biasa di ranah kebutuhan Ramadan, tanpa bumbu dapur apa jadinya masakan kita, maka jangan sampai keskip ya.